Makalah Dimensi Imajinatif Dalam Novel Cinta Di Dalam Gelas

Loading

           
Sastra merupakan kegiatan seni yang mewujudkan gagasan seseorang melalui pandangan terhadap lingkungan sosial yang berada di sekelilingnya dengan menggunakan bahasa yang indah. Sastra hadir sebagai hasil perenungan pengarang terhadap fenomena yang ada. Sastra sebagai karya fiksi memiliki pemahaman yang lebih mendalam bukan hanya sekadar cerita khayal atau angan dari pengarang, melainkan wujud dari kreativitas pengarang dalam menggali dan mengolah gagasan yang ada di pikirannya.
Karya sastra ada yang bersifat imajinatif dan nun imajinatif. Karya sastra imajinatif adalah karya sastra yang dihasilkan dari olah imajinasi pengarang, sehingga tidak benar sama dengan kenyataan. Karya sastra nun imajinatif diangkat dari kehidupan nyata yang benar-benar terjadi, kemudian dikemas dalam bahasa yang indah.
Karya sastra yang paling banyak diminati saat ini adalah novel, baik dari segi usia remaja dan dewasa, karena novel adalah cerminan kehidupan manusia. Novel adalah karya sastra fiksi dan bersifat imajinatif yang dibangun melalui berbagai unsur intrinsiknya. Unsur-unsur tersebut sengaja dipadukan pengarang dan dibuat mirip dengan dunia yang nyata lengkap dengan peristiwa-peristiwa di dalamnya, sehingga seperti benar-benar terjadi. Unsur intrinsik inilah yang secara langsung membangun sebuah cerita, keterpaduan unsur instrinsik akan menjadikan sebuah novel yang sangat bagus.
Sebuah novel biasanya menceritakan tentang kehidupan manusia dalam berinteraksi dengan lingkungan dan sesamanya. Dalam sebuah novel, pengarang berusaha secara maksimal mengarahkan pembaca kepada gambaran-gambaran realita kehidupan melalui cerita yang terkandung dalam novel tersebut, sehingga pembaca dapat memahami secara utuh maksud dan tujuan pengarang. Selain itu, pembaca dapat mengambil hikmah, pelajaran, atau pesan yang ingin disampaikan pengarang.

 
 

 

Download Word

Download PDF

Author: Zukét

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *